Enrekang Waspadai DBD

Meski belum tergolong endemik, namun ada baiknya warga Enrekang Sulawesi Selatan, mewaspadai serangan penyakit demam berdarah dengue (DBD) yang berpotensi pada saat musim hujan.Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Enrekang Dr. Muhammad Yamin disela-sela fogging di pemukiman warga Kecamatan Enrekang, Kamis (19/1).Menurutnya, sejumlah Puskesmas di Enrekang harus siaga dan siap 24 jam memberi pertolongan pertama, mengantisipasi jika sewaktu-waktu ada warga yang disinyalir menderita DBD.”Saya belum menerima laporan pasti jumlah penderita DBD, tapi yang jelasnya pada awal-awal musim penghujan biasanya beberapa penyakit datang bersamaan seperti diare, ispa dan DBD,” kata Muhammad Yamin.

 Yamin mengatakan, musim hujan yang berpotensi mendatangkan nyamuk Aedes Aegypti yang menjadi pemicu merebaknya penyakit DBD harus tetap diwaspadai. Kepada warga Yamin menganjurkan agar menjaga kebersihan lingkungan dan melaksanakan gerakan 3M (mengubur, menimbun, dan menguras) serta menyebarkan abate di tempat-tempat penampungan air

Tinggalkan komentar